Kata Mutiara Ali bin Abi Thalib Tentang Kemudahan dan Kesulitan

"Aku tidak peduli dalam keadaan apa aku berada, dalam kemudahan atau kesulitan. Sebab, sesungguhnya kewajiban terhadap Allah ﷻ dalam kesulitan adalah ridha, sedangkan dalam kemudahan adalah syukur."

"Apalah artinya kebaikan jika ia hanya dapat diperoleh dengan cara yang buruk atau kemudahan yang hanya dapat diraih dengan kesulitan ?"

"Ketika kesempitan sudah sampai pada puncaknya, maka saat itulah datang kelapangan. Dan ketika musibah telah menyempitkan tenggorokan, maka saat itulah datang kemudahan."

"Jika engkau sedang dalam keadaan kaya raya, maka semua orang mendekat kepadamu. Akan tetapi, jika engkau sedang dalam kesusahan, keluargamu sendiri akan menjauh darimu."
LihatTutupKomentar