Kata Mutiara Ali bin Abi Thalib Tentang Putus Asa

"Dalam keputusasaan terdapat penyia-nyiaan."

"Janganlah engkau berputus asa jika doamu lambat dikabulkan, karena pemberian sesuai dengan kadar permintaan."

"Kesedihan dan kemarahan adalah 2 pemimpin yang menuntut terjadinya suatu kejadian yang berlawanan dengan yang kamu sukai. Akan tetapi, sesuatu yang tidak kamu sukai, jika datangnya dari orang yang diatasmu, maka ia akan menyebabkan kesedihan, dan jika ia datangnya dari orang yang dibawahmu, maka ia akan menyebabkan kemarahanmu."

"Menampakkan kebutuhan termasuk dari kelemahan semangat."

"Jika kamu bersedih atas apa yang terlepas dari tanganmu, maka hendaklah kamu bersedih atas apa yang belum sampai kepadamu."

"Ketidak sabaran ketika ditimpa suatu musibah adalah bagian dari lengkapnya cobaan itu sendiri."

"Orang yang paling jelek keadaannya adalah yang luas pengetahuannya, kuat ambisinya, tetapi kecil kemampuannya."
LihatTutupKomentar